
Kamis, 10 Oktober 2024, Bakti Pemuda melaksanakan kegiatan traktir makan, pemberian baju baru, dan bingkisan untuk anak-anak yatim dhuafa di Kampung Cibolang, Desa Teluk Pinang, Kecamatan Ciawi, Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti oleh 58 anak-anak Yatim Cerdas Dhuafa bersama dengan guru pengajar
Acara ini diawali dengan mengajak anak-anak menikmati hidangan lezat di sebuah restoran di Mall Boxies di daerah Tajur, Kota Bogor. Suasana penuh kehangatan terlihat dari senyum dan tawa mereka selama acara makan berlangsung. Makan bersama ini menjadi momen kebersamaan yang sangat berarti, di mana setiap anak merasakan kebahagiaan dan perhatian dari para donatur.
Setelah menikmati makanan, setiap anak menerima baju baru dan bingkisan berisi kebutuhan sehari-hari. Bantuan ini merupakan bentuk kasih sayang dan perhatian dari Sahabat kebaikanbagi anak-anak yatim dhuafa yang membutuhkan dukungan. Baju baru dan bingkisan tersebut diharapkan bisa menjadi penyemangat bagi mereka dalam menjalani hari-hari ke depan.
Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Sahabat Kebaikan yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.Alhamdulillah, acara ini bisa terlaksana dengan sukses, membawa kebahagiaan yang luar biasa bagi anak-anak yatim dhuafa. Semoga setiap kebaikan yang diberikan dibalas dengan keberkahan yang melimpah.
Kegiatan ini tak hanya memberikan bantuan materi, tetapi juga memberikan dukungan moril yang sangat berarti bagi anak-anak yatim dhuafa.
Mereka merasakan kehangatan dan kepedulian yang hadir dari masyarakat luas, yang diharapkan dapat memberikan motivasi bagi mereka untuk terus semangat dalam menuntut ilmu dan menjalani hidup.
Kegiatan traktir makan, pemberian baju baru, dan bingkisan untuk yatim dhuafa di Kampung Cibolang, Ciawi, merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian sosial. Dengan dukungan dari para donatur, kita bisa terus memberikan kebahagiaan dan harapan kepada anak-anak yang membutuhkan.
“Alhamdulillah, kegiatan ini sangat membahagiakan bagi anak-anak yatim dhuafa. Mereka bisa merasakan kebahagiaan dengan makan bersama, menerima baju baru, dan bingkisan. Bukan hanya bantuan materi yang berarti, tapi perhatian dan kasih sayang dari para donatur sangat membekas di hati mereka. Semoga kebaikan ini menjadi amal jariyah bagi semua yang terlibat. Anak-anak juga terlihat lebih semangat dan ceria setelah kegiatan ini. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi.” Ujar Bu Anisa Fitriani salah satu guru pendamping SD Ar-rofiiyyah
Terima kasih Sahabat Kebaikan, bersama kita bisa menebar kebaikan dan membantu anak-anak yatim dhuafa menjalani masa depan yang lebih cerah.
Jadi, mari kita mulai tekun dalam menebar kebaikan mulai dari sekarang !
Klik Donasi :
www.baktipemuda.org atau www.menebarkebaikan.org
karena kita tahu bahwa Berbagi itu Membahagiakan
Menebar kebaikan
Bakti Pemuda Foundation adalah lembaga filantropi yang mendukung pembangunan berkelanjutan bidang sosial dan pendidikan masyarakat pelosok dan pinggiran kota.
Kami memulai perjalanan di dunia filantropi pada tahun 2002 dengan program beasiswa pendidikan untuk masyarakat prasejahtera di daerah-daerah dengan akses terbatas di daerah Jawa Barat. Pengelolaannya pun masih dengan metode konvensional.
Nilai organisasi yang selalu kami pegang adalah Profesional, Amanah, Mandiri, Inspiratif dan Peduli
Kantor pusat : Komp. Perkantoran Ciputat Indah Permai Blok C2, Jl. Ir H Juanda No. 50 Pisangan, Ciputat Timur Tangsel 15419
Kantor Cabang : Ruko Istana Dinoyo Kav D4, Jalan Mayjen Haryono 1A Kel. Dinoyo Kec. Lowokwaru Kota Malang ( 65144 )
Telp : 021-227-951-20
WA / SMS Center : 0813-1901-9065