
NUSA TENGGARA TIMUR – Pada hari Jumat, 4 Oktober 2024, tim Bakti Pemuda telah menyalurkan bantuan air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan di Desa Biting Timur, Kecamatan Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT). Bantuan ini diberikan sebagai respons atas kondisi krisis air yang semakin parah, di mana masyarakat setempat mengalami kesulitan mendapatkan pasokan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.
Akibat musim kemarau panjang yang melanda wilayah Manggarai Timur menyebabkan sumur-sumur warga mengering. Sumber air bersih semakin sulit ditemukan, sehingga warga harus berjalan jauh untuk mengambil air dari mata air yang tersisa. Beberapa warga bahkan terpaksa membeli air dengan harga yang cukup tinggi, yang tentu saja menjadi beban bagi keluarga dengan penghasilan terbatas.
Ucapan terima kasih dan doa mengalir dari warga di Desa Biting Timur atas ribuan liter air telah memenuhi ember-ember penampungan warga. “Di sini sangat susah air, harus beli dulu kadang patungan, sekarang udah lama ga ada bantuan dari pemda setempat, bersyukur sekali Bakti Pemuda membantu warga kami, terima kasih” ucap tetua Desa Biting Timur.
Dalam upaya membantu meringankan beban masyarakat, Bakti Pemuda telah menyalurkan beberapa truk tangki air bersih yang dibagikan langsung kepada warga di titik-titik pengambilan air. Proses distribusi berjalan dengan lancar dan tertib, berkat koordinasi yang baik antara tim kami dengan perwakilan warga dan aparat setempat.
Sebanyak 200 kepala keluarga (KK) di Desa Biting Timur telah menerima manfaat dari bantuan ini, dengan harapan dapat membantu mencukupi kebutuhan air mereka selama beberapa hari ke depan. Masyarakat menyambut bantuan ini dengan penuh rasa syukur dan antusiasme.
Kami berharap penyaluran ini dapat meringankan beban warga Desa Biting Timur dan menjadi berkah bagi semua pihak yang telah terlibat. Dengan segala keterbatasan, kami akan terus berusaha untuk memberikan bantuan yang dibutuhkan oleh masyarakat terdampak kekeringan di wilayah-wilayah lain di NTT.
Terima kasih kepada semua Sahabat kebaikan dan relawan yang telah berkontribusi dalam penyaluran ini. Semoga amal kebaikan kita diterima di sisi Allah SWT dan memberikan manfaat yang luas bagi mereka yang membutuhkan.
Menebar kebaikan
Bakti Pemuda Foundation adalah lembaga filantropi yang mendukung pembangunan berkelanjutan bidang sosial dan pendidikan masyarakat pelosok dan pinggiran kota.
Kami memulai perjalanan di dunia filantropi pada tahun 2002 dengan program beasiswa pendidikan untuk masyarakat prasejahtera di daerah-daerah dengan akses terbatas di daerah Jawa Barat. Pengelolaannya pun masih dengan metode konvensional.
Nilai organisasi yang selalu kami pegang adalah Profesional, Amanah, Mandiri, Inspiratif dan Peduli
Kantor pusat : Komp. Perkantoran Ciputat Indah Permai Blok C2, Jl. Ir H Juanda No. 50 Pisangan, Ciputat Timur Tangsel 15419
Kantor Cabang : Ruko Istana Dinoyo Kav D4, Jalan Mayjen Haryono 1A Kel. Dinoyo Kec. Lowokwaru Kota Malang ( 65144 )
Telp : 021-227-951-20
WA / SMS Center : 0813-1901-9065